Skip to main content

Fiqh Wanita Buya Yahya dan si Maya


Apa hubungannya Ustadz Buya Yahya dengan Maya?

Bagi saya, keduanya adalah yang memberi saya informasi tentang haid. Lhaa?

Tanggal 27 April yang lalu adalah Koningsdag alias Hari Ulang tahun Raja Willem Alexander yang dirayakan di seluruh Belanda. Dan kebetulan pada hari libur tersebut, PPME Al Ikhlash Amsterdam,  mendapat kesempatan dikunjungi oleh K.H. Yahya Zainul Ma'arif atau yang biasa dipanggil Buya Yahya. PPME Al Ikhlash Amsterdam atau PPME AIA sendiri adalah organisasi dakwah penggerak masjid Indonesia di Amsterdam. Kebetulan kami sekeluarga menjadi anggotanya.  

 Jadi mungkin karena libur itulah, banyak anggota bahkan tamu non anggota yang datang untuk mendengarkan ceramah Buya Yahya. Masya Allaah. Beliau sebenarnya diundang panitia dalam rangka peringatan Isra' Miraj, tetapi materi yang diberikan juga mencakup tentang menyambut Ramadhan. Berbagai ilmu Fiqh Ramadhan dihadirkan olehnya. Bahkan dengan sangat detil.
Karena itulah saya jadi teringat dengan masalah yang suka timbul tiap bulan, ya si tamu bulanan.

Tiba giliran tanya jawab, banyak yang bertanya, bahkan pertanyaan yang agak 'sensitif'. Yah, ikut arus lah saya. Saya pun alhamdulillaah diberi kesempatan bertanya setelah berebutan.


credit
"Ustadz, apakah saya masih bisa puasa pada saat ada bercak-bercak coklat muncul, tapi belum mengalir darah. Biasanya baru keluar merah 2-3 hari sesudahnya, apakah puasa saya batal?"

Ustadz menjawab, "Baik, ini sudah masuk ke bahasan Fiqh Haid Praktis. Ini pengajian bisa sampai besok apa tidak" hehehe.. Hadirin ternyata malah semangat, "Bisa pak", ada ibu-ibu yang menyahut.

Saya akan merangkum jawaban langsung beliau saja, lalu kemudian saya akan tuliskan pula ringkasan Rumus Fiqh Haid Praktis yang saya dapat esoknya setelah mencari di youtube.

Jawaban langsung Buya atas kasus saya di atas adalah, "Jika sudah suci 15 hari dari darah menstruasi sebelumnya, maka darah yang keluar dianggap sebagai darah haid. Sebab tidak akan ada darah yang keluar sebelum suci 15 hari. Saya membuat rumusan haid, jika anda sudah mengerti Rumusan 5 ini, anda akan mengerti mana darah haid dan mana yang bukan haid."

"Jadi bila anda misal sudah 20 hari bersih dari haid, lalu keluar darah haid, maka anda termasuk orang yang terkena haid, walaupun belum sempurna syarat-syarat lain dari haid, walau belum 24 jam bila dibentangkan dalam 15 hari darahnya keluar. (pembahasan rumus ini saya akan tulis di bawah). Maka saat itu anda dihukumi sebagai seorang yang haid. Sehingga anda harus menghindari hal yang diharamkan bagi orang haid termasuk sholat dan sebagainya."

"Terus puasa, karena anda sudah berada di masa-masa anda BOLEH haid, yaitu setelah suci lebih dari 15 hari, maka anda (berada) dalam masa-masa haid. Nah, kemudian disitu ada pilihan. Jika anda itu memang biasanya haidnya ga jelas, hanya bercak-bercak-bercak ga jelas, karena ada 5 macam darah haid (lalu beliau mengucapkan beberapa istilah dalam bahasa arab, en saya ga nangkep), salah satunya KERUH sudah dianggap darah haid, asalkan di hari haid. Biasanya kalau diusap kapas atau kain putih, kan putih, tapi ini ternyata keruh, itu sudah dianggap keluar darah loh ya."

"Kalau anda tergolong wanita yang haidnya ga jelas, dalam keadaan khusus spesial puasa, anda tunda. Anda tunda, jangan makan sampai maghrib. Baru nanti bukanya setelah maghrib. Untuk apa? Barangkali nanti terbukti, anda tidak haid, puasa anda sah. Tapi kalau anda langsung makan, anda tidak berdosa, karena anda menduga ada haid. Pilih mana?"   (hehehe ya tergantung jam berapa ketahuannya siih. Kalau dah deket-deket maghrib or udah ashar, mending lanjut ajaa lah. Tetapi ternyata ada lanjutannya dari Buya. Retorik doang si ustadz euy)

"Naah, tergantung. Kalau langsung makan, kan enak. Tapi kalau anda tunda, jelaas, bahwa anda boleh menunda sampai maghrib baru makan maghrib. Kalau nanti anda terbukti haid, puasa anda sah. Tapi kalau anda langsung buka, anda tidak dosa, karena sewaktu buka, anda menduga ada haid."

"Jelas ya, ini merupakan bagian dari Fiqh Haid."

Alhamdulillaah, jelas ustadz in syaa Allaah. Dan besoknya pun saya langsung youtubing video Fiqh Haid Praktis Buya Yahya, dan menemukan yang beliau maksud dengan 5 Rumusan Haid Praktis. Apa saja sih? Penting dan wajib nih buat kita perempuan dan yang punya anak perempuan. Dan juga menurut beliau, penting juga buat lelaki yang butuh wanita. Biar tahu kapan masa istirahatnya istri, supaya jatohnya ga haram kaan. Apalagi kalau istrinya ga tau ilmu haid, harus diajarin kan.Wajib hukumnya looh.

Dan masya Allaah, it's a very simple formula. Kenapa juga ga dari dulu taunya. Dasar fakir ilmu...

Lima rumus haid - by Buya Yahya Ma'arif
Jadi disebut darah haid atau menstruasi, adalah bila darah yang keluar dari kemaluan wanita memenuhi 5 syarat berikut:

1. Darah haid tidak boleh kurang dari 24 jam dalam tempo 15 hari.

Jadi awal keluar darah jadikan Day 1, Hour 1. Misalkan Day 1, berdarah 4 jam, berhenti. Day 2, berdarah 3 jam. Day 3, berdarah 1jam. Day 4, berdarah 5 jam dan seterusnya sampai tempo 15 hari. Maka dikumpulkan lalu dihitung apakah lebih dari 24 jam itu darahnya keluar. Bila ya, maka itu berarti darah haid.

Atau bila keluar langsung Day 1, bocor terus sampai lebih dari 24 jam, sudah pastilah itu adalah darah haid.

Kasus lain, misal ada yang keluar langsung Day 1, Maghrib. Dia ga sholat magrib, ga sholat Isya, ga subuh, sampai pas dzuhur, ternyata berhenti. Jadi hanya sekitar 18-20 jam saja. Lalu ditunggu ashar, ga keluar lagi. Maghrib ga keluar. Gaaa keluar terus sampai 15 hari. Jadi cuma keluar pas hari pertama itu aja, maka berarti darah yang keluar 18-20 jam itu bukan merupakan darah haid, karena kurang dari 24 jam.

Laah, terus gimana dong, selama 13-14 hari itu, kan ga sholat si ibu. Ya, jadi shalatnya harus di-qadha, karena terbukti bukan haid. 

2. Darah yang keluar tidak lebih dari 15 hari. Day 15 adalah maksimal hari keluarnya darah.
    Sebab  bila darah keluar lebih dari 15 hari, ini berarti adalah darah bermasalah.

3. Darah yang keluar harus didahului suci selama 15 hari.
   Jadi setelah haid selesai, kita hitung, apakah sudah 15 hari. Kalau sudah 15 hari, bahkan walau persis Day 15 keluar lagi, berarti darah tersebut darah haid.

Misal si A berdarah 14 hari, lalu berhenti 10 hari. Kemudian di hari ke-11 keluar darah lagi, darah yang kedua tersebut sudah pasti bukan haid, melainkan istihadhoh.

4. Darah tidak boleh didahului oleh kelahiran. Kalau itu sih namanya nifas
5. Yang mengeluarkan darah sudah harus mencapai umur 9 tahun hijriyah (bukan ulang tahun Masehi lho. Semua yang berhubungan dengan fiqh dihitung dengan hitungan hijriyah).
Jadi kalau ada anak umur 8 tahun Hijriyah tau-tau berdarah dari kemaluan, segera bawa ke dokter. IT'S NOT NORMAL. Tapi kalau sudah ulang tahun ke 9, apalagi Masehi terus berdarah, coba cek keempat rumus di atas. Soalnya ada 20% kemungkinan dia haid.

Itu semua rumus sederhana yang simple banget buat dipakai, apalagi buat saya yang suka ragu udah mulai apa belum haidnya karena banyakan bercak daripada bocor. Bocor paling 2-3 hari penuh.

Nah, terus si Maya tuh sapanya Buya Yahya. Oowh untung ingat. Si Maya ini adalah aplikasi iOS (mungkin ada juga buat Android) yang menjadi semacam health reminder khusus perempuan. Teman saya yang kebetulan masih usaha untuk hamil lagi memakai Maya buat mengecek masa-masa suburnya. Tadinya saya ga ngerasa perlu, ngurang-ngurangin memory aja. Maklum saya kan fungsional orangnya. Ternyata setelah mencoba, ini app handy juga. Saya jadi tahu kapan perkiraan haid. Juga tahu kapan kira-kira PMS. Pernah lagi emosional banget, tau-tau TRIING! si Maya ngebuzz katanya "kamu memasuki masa PMS. Beware of these symptoms".


Bujuug, tau ajeee dia...

Tapi si Maya ini jadi more handy and powerful setelah belajar ilmu dari Buya Yahya ini. Masya Allaah. Jadi saya bisa hitung apakah bercak-bercak saya itu haid atau bukan. Apa memang sudah masuk hari ke 15, tuh bercaknya. Apakah darah yang keluar sudah lebih dari 24 jam, dan lain sebagainya sesuai dengan panduan di atas. Juga nantinya bisa untuk menghitung utang puasa saya nantinya.


 Biasanya Maya akan memberi notif, kapan kira-kira kita akan mulai berdarah, berdasar data awal yang kita beri. Kita juga dapat menambahkan apakah hari itu ada symptom yang daftarnya lengkap di Maya. Dengan mengisi list, si Maya jadi lebih mengerti kebiasaan badan kita. Awal-awal make, dia masih kenalan sama kebiasaan kita. Lama-lama hitungan dia lumayan akurat berdasarkan note yang saya input. Lumayan kan. Dan kayaknya bisa jadi sarana kontrasepsi asyik nih, if you know what I mean ;). Soalnya kita bisa perkirakan kapan kira-kira masa-masa subur dan tidak subur kita.


Ada juga tips dari Maya tentang keadaan tubuh kita. Selain itu, tampilannya pun lucu dan menarik. Jadi suka aja bukanya. Ada juga reminder misal kalau lagi pake Pill. Terutama kalau saya sih reminder cycle ya yang perlu.

Nah kebetulan kan mau puasa Ramadhan ni, in syaa Allaah keduanya bisa membantu mengurangi keraguan. Kalau ragu, ya tinggalkan.

Wallaahu a'laam

Comments

Post a Comment